Tips ini didapat ketika saya mengalami sakit gigi dan sudah dua kali meminum obat. Karena merasa efek obat hanya membuat saya tertidur tapi setelah bangun justru rasa sakit kembali datang. Akhirnya saya mencoba cara tradisional yang didapat dari internet. Berbekal penasaran dan coba-coba, diambilah satu buah bawang putih yang paling kecil. Langsung saya kupas kemudian dicuci. Karena ukuran bawang sudah kecil, jadi tak perlu lagi dibelah. Mulailah ambil pisau kemudian geprek bawang putih sampai agak hancur. Setelah itu langsung tempelkan pada gigi yang sakit. Kebetulan waktu itu gigi geraham bagian belakang yang terasa sakit. Jadinya bawang langsung dimasukan ke dalam mulut dan diemut, diamkan selama 5 menit, seharusnya. Tapi selama itu saya ngga kuat. Ini karena rasa bawang putih pedas dan ngga enak. Kan mentah emang ada yang mau makan bawang mentah? Akhirnya cukup 2 menit setelah itu bawang langsung dibuang. Terakhir jangan lupa kumur dengan air hangat. Air hangat juga berfu