source.net Ceritanya di sebuah alun-alun... Adzan maghrib selesai berkumandang, tapi aku dan temanku baru menuju masjid yang berada di samping kanan sebuah lapangan alun-alun. Selesai melepas sandal langsung mengambil air wudlu dan bergegas ke pintu masjid. Ketika menyusuri teras masjid menuju pintu masuk, terdengar kumandang takbir. “Allohuakbar... Allohuakbar... Allohuakbar” Aku dan kawanku Eci berhenti berjalan dan saling tatap. “Haa Takbir??” dengan ekspresi heran dan senang. Pikirku aku dan kawanku sama-sama lupa sekarang malam takbir. Kami terlalu pusing mencari tugas fotografi hingga tak menyadari sepanjang jalan melihat kambing dan sapi bahwa besok adalah Idul Adha. Kami mengacuhkan semua pertanda tadi. Dan menganggap heboh kambing dan sapi yang banyak berada di mobil box serta pinggiran jalan. Terlebih aku tak menghiraukan pesan ibu yang melarang pulang malam untuk malam ini. Aku kira ibu terlalu sering mengingatkanku akan hal itu. Jadi pesan itu