“Terakhir mengenal kalian keceriaan yang kudapat
Terakhir memandang wajah kalian, aku pendamping (terakhir)
kalian ....”
Sehari
mengenal kalian bukan waktu yang lama agar aku bisa menuliskan kenangan ini.
Ya, hanya sehari dapat apa aku dari kalian mahasiswa baru kelompok 72?
Dapat
banyak. Banyak kebahagiaan dan keceriaan lebih tepatnya. Terimakasih gaesss
yang telah menerimaku sebagai pendamping kelompok ini. Meski aku sejatinya
bukan bagian dari seleksi pendamping ospek univ. Tapi sikap ramah teman-teman
maba membuatku langsung nyaman mendampingi kelompok ini.
Sejujurnya
aku tak paham tugas pendamping ospek univ apa saja. Aku tak mengerti jadwal dan
peraturan dalam ospek ini. Bermodalkan niat dan kemauan untuk menjadi
pendamping pengganti, aku siap. Siap untuk mengospek teman-teman maba Sabtu
lalu.
Tak pernah
terbayangkan berdiri di tengah-tengah kalian menyampaikan materi ospek dan
mencairkan suasana. Bukan tugas mudah, apalagi sifatku yang pendiam dan pemalu membuat
gerogi akan siap menghampiriku kapan saja terutama saat berbicara.
Beruntung
aku berada di kelompok yang katanya bernama KE-TU-A ini. Aku tidak percaya
kebetulan. Tapi keberadaanku di kelompok ini secara tiba-tiba, membuatku sangat
bersyukur akan takdir yang menggariskan aku menjadi bagian dari teman-teman
walau hanya sehari.
KETUAers...
kalian membuatku belajar untuk mengerti arti keramahan. Bagiku tidak ada
satupun dari kalian yang membuatku marah ataupun kesal mendampingi kelompok
ini. Justru sehari bersama kalian hanya keceriaan dan canda tawa yang kudapat.
Sekali lagi aku menjadi pendamping yang beruntung dapat mengenal KETUA (kelompok
tujuh dua).
Maaf hanya
bisa mendampingi kalian dalam sehari. Menjadi pendamping pengganti sekaligus
pendamping terakhir bersama kalian Sabtu lalu membuat kenangan ini lebih cepat
untuk kutuliskan. Harusnya 3 hari ini aku bersama kalian, nyatanya hanya sehari
kesempatan itu aku dapatkan.
Kenangan
ini tak tergambar oleh jepretan foto yang kita buat. Tapi kenangan ini kita
ciptakan karena saling berbagi cerita dan menuliskannya dalam sebuah coretan.
Selamat
datang mahasiswa baru 2014. Selamat datang KETUA (kelompok tujuh dua). Selamat
berekspresi di kampus kita tercinta Soedirman.
#HidupMahasiswa!
Komentar
Posting Komentar